Apa yang dimaksud dengan penipuan faktur dan penipuan permintaan pembayaran di PayPal?
Penipuan faktur dan permintaan pembayaran sering kali mencoba menipu Anda agar membayar penipu. Atau mereka mungkin meminta Anda untuk menelepon nomor telepon mereka, berharap Anda akan membocorkan detail pribadi atau keuangan Anda melalui telepon.
Berhati-hatilah terhadap pesan bernada peringatan dalam faktur dan permintaan pembayaran yang memperingatkan Anda untuk segera menelepon mereka untuk menyelesaikan "masalah" pada rekening Anda. Selalu log in ke rekening Anda di situs web PayPal atau aplikasi PayPal untuk memverifikasi apakah ada tindakan yang diperlukan.
Penipuan faktur dan permintaan pembayaran dapat terjadi dengan berbagai cara:
- Anda menerima faktur atau permintaan pembayaran melalui PayPal, tetapi untuk produk/layanan yang tidak pernah Anda pesan. Jangan bayar.
- Anda menerima faktur atau permintaan pembayaran melalui PayPal yang berisi catatan bernada peringatan. Catatan tersebut mungkin meminta Anda untuk menghubungi nomor layanan pelanggan palsu mereka dengan harapan mereka dapat memperoleh detail pribadi/keuangan Anda melalui telepon.
- Anda menerima faktur atau permintaan pembayaran palsu melalui email, yang dirancang agar terlihat seperti email PayPal asli. Jangan pernah mengeklik tautan apa pun atau menelepon nomor telepon apa pun di email yang mencurigakan.
Cara menghindari penipuan ini:
- Jika Anda menerima faktur atau permintaan pembayaran yang mencurigakan, jangan membayarnya.
- Selain itu, jangan menelepon nomor telepon apa pun yang tercantum dalam catatan faktur atau membuka URL yang mencurigakan.
- Jangan pernah mengirim pembayaran ke dompet mata uang kripto yang disebutkan dalam faktur atau permintaan pembayaran.
Apa yang harus dilakukan jika Anda menerima faktur yang mencurigakan:
Laporkan faktur atau permintaan pembayaran yang tidak beralasan dengan log in ke rekening PayPal Anda di situs web kami atau aplikasi PayPal.
Untuk melaporkan email atau situs web yang mencurigakan, teruskan email atau situs web tersebut ke phishing@paypal.com dan kami akan menyelidikinya untuk Anda. Setelah Anda mengirimkan email kepada kami, hapus email tersebut dari kotak masuk.