Apa yang dimaksud dengan FATCA dan apa yang harus saya lakukan untuk melengkapi persyaratannya?

FATCA singkatan dari "Foreign Account Tax Compliance Act". FATCA adalah undang-undang Amerika Serikat yang dirancang untuk memberantas tindakan penghindaran pajak oleh orang AS (baik individu maupun badan) yang lalai melaporkan pendapatan terkait dengan rekening non-AS.

FATCA mewajibkan beberapa anak perusahaan PayPal yang tidak berada di AS untuk mengumpulkan informasi dari pemilik rekening mereka untuk mengetahui apakah rekening tersebut milik orang AS (individu atau entitas) sebagaimana ditentukan oleh FATCA.

Untuk menggunakan layanan PayPal, pemilik rekening PayPal non-AS harus melengkapi persyaratan FATCA dengan menjawab serangkaian pertanyaan dan mungkin memberikan dokumentasi.

Pemilik rekening baru: Kami akan meminta Anda untuk menyelesaikan sertifikasi yang sesuai dengan FATCA. Anda harus menyelesaikan sertifikasi ini dalam waktu 90 hari setelah pembukaan rekening, atau Anda tidak akan dapat mengirim atau menerima pembayaran menggunakan rekening.


Pemilik rekening yang ada: Kami mungkin akan meminta Anda untuk memberikan informasi lebih lanjut untuk memastikan bahwa status FATCA Anda telah didokumentasikan dengan benar (sebagai orang AS atau non-AS). Anda harus memberikan informasi yang diminta dalam waktu 30 hari sejak tanggal permintaan, atau kami akan membatasi rekening Anda pada hari ke-30. Pembatasan hari ke-30 akan mencegah Anda dari:

  • Mengirim pembayaran
  • Menutup rekening

Jika Anda tidak memberikan informasi yang diperlukan dalam waktu 45 hari sejak tanggal permintaan, kami dapat membatasi rekening Anda lebih lanjut pada hari ke-45. Pembatasan hari ke-45 ini akan mencegah Anda dari:

  • Mengirim atau menerima pembayaran
  • Menghapus informasi bank atau kartu
  • Menutup rekening

Dalam setiap kasus, pembatasan akan berlaku hingga kami menerima dokumen yang tepat.

Berikut adalah cara menyelesaikan FATCA:

  1. Log in ke rekening PayPal Anda.
  2. Klik ikon Pemberitahuan di bagian atas halaman dan ikuti tautannya.
  3. Konfirmasikan status pajak.
  4. Masukkan informasi pribadi atau bisnis Anda seperti yang diminta.

Baca dan tinjau sertifikasi sebelum menandatanganinya dengan tanda tangan elektronik atau tertulis Anda. Pernyataan yang salah dapat mengakibatkan sanksi berdasarkan undang-undang yang berlaku. Jika ada pertanyaan atau masalah mengenai formulir, sebaiknya hubungi penasihat pajak.

Kami dapat membantu dengan banyak cara lain

Jika Anda menerima kuki, kami akan menggunakannya untuk meningkatkan dan menyesuaikan pengalaman Anda serta memungkinkan mitra kami untuk menampilkan iklan yang disesuaikan oleh PayPal saat Anda mengunjungi situs lain. Kelola kuki dan pelajari lebih lanjut